PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA MEMINDAI MELALUI PENDEKATAN COOPERATIVE LEARNING TIPE JIGSAW II DI KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI 08 PADANG BESI KOTA PADANG

refril dani randi eka putra ( STKIP Muhammadiyah Muara Bungo )

Abstrak

Penelitian ini berawal dari kenyataan di lapangan, yaitu langkanya penggunaan pendekatan dalam pembelajaran dan minimnya penggunaan sumber serta alat pembelajaran. Hal ini disebabkan oleh pembelajaran yang masih bersifat konvensional sehingga siswa kurang berminat mengikuti pembelajaran. Untuk itu penulis tertarik untuk memperbaiki proses pembelajaran membaca memindai dalam pembelajaran bahasa Indonesia melalui pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan pendekatan cooperative learning tipe Jigsaw II. Pendekatan cooperative learning tipe Jigsaw II ini adalah suatu pendekatan pembelajaran yang memberikan kesempatan bagi siswa untuk berfikir dan berdiskusi dengan teman untuk menjadikan diri “ahli” sehingga mereka dapat menjelaskan materi yang mereka bahas dalam kelompok ahli kepada teman-temannya di kelompok kooperatif (asal), sehingga dalam pembelajaran siswa berperan aktif dan guru berperan sebagai fasilitator. Tujuan dari PTK ini adalah untuk mendeskripsikan bentuk perencanaan, bentuk pelaksanaan, dan bentuk penilaian belajar siswa dengan menggunakan pendekatan cooperative learning tipe Jigsaw II dalam pembelajaran membaca memindai.

Jenis penelitian ini adalah PTK (Classroom Action Research), penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 08 Padang Besi Kota Padang. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan pencatatan lapangan, observasi, dan evaluasi (tes).

Hasil penelitian dari setiap siklus yang dilaksanakan dalam penelitian ini terlihat peningkatan kemampuan membaca memindai siswa dari evaluasi tindakan siklus I rata-rata persentase siswa yakni 65 %, sedangkan pada evaluasi tindakan siklus II rata-rata persentase yakni 78 %. Hasil pengamatan terlihat peningkatan keaktifan siswa dalam proses pembelajaran. Maka dapat disimpulkan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan pendekatan cooperative learning tipe Jigsaw II dapat meningkatkan kemampuan membaca memindai siswa.

Referensi

Afzan Abadi. 2006. “Upaya Meningkatkan Minat Baca Pada Anak”, (online), (http://almaipii.multiply.com/journal/item/4, diakses 14 Juli 2021).

Akhmad Sudrajat. 2008. “Perilaku Konselor yang Efektif dan Tidak Efektif Pembelajaran Tematik di Kelas Awal Sekolah Dasar”, (online), (http://akhmadsudrajat.woedpress.com/2008/07/12/membqcq-untuk-pengembangan-penegtahuan/, diakses 10 Juli 2021).

Djago Tarigan. 1997. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di Kelas Rendah. Jakarta: Depdikbud.

Farida Rahim. 2007. Pengajaran Membaca Cepat dan Efektif di Sekolah Dasar. Jakarta: Bumi Aksara.

Hendri Guntur Tarigan. 1994. Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung : Angkasa.

Kunandar. 2008. Guru Profesional Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) dan Sukses dalam Sertifikasi Guru. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Muhamad dan Prima. 1998. “Pembelajaran Kooperatif”, (online), (http://almaipii.multiply.com/journal/item/4, diakses 22 Juli 2021).

Novi Emildadiany. 2008. “Model Pembelajaran Sekolah Kategori Mandiri/ Sekolah Standar Nasional”, (online), (http://makalhkumakalahmu.wordpress.com/2008/09/15/cooperative-learning-tekhnik-jigsaw/, diakses 12 Juli 2021).

Nurasma. 2008. Model Pembelajaran Kooperatif. Padang: UNP Press.

Nurhadi. 2005. Membaca Cepat dan Efektif. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Ratu Badriyah, dkk. 2005. Materi dan Pembelajaran Bahasa Indonesia Sekolah Dasar. Jakarta: Uiversitas Terbuka.

Robiah. 2008. “Teknik Membaca”, (online), (http://robiah.blogmalhikdoa.com/ 2008/12/21/teknik-Membaca/, diakses 13 Maret 2009).

Saleh Abbas.2006. Pembelajaran Bahasa Indonesia yang Efektif di Sekolah Dasar. Jakarta: Depdiknas.

Slamet. 2007. Dasar-Dasar Keterampilan Berbahasa Indonesia. Jawa Tengah: UNS Press.

Soedarso. 2005. Speed Reading Sistem Membaca Cepat dan Efektif. Jakarta: Gramedia: Pustaka Utama.

Keywords  :  
Kata Kunci: improvement, scan reading, cooperative learning, jigsaw II improvement, scan reading, cooperative learning, jigsaw
Galleys  :  
Diterbitkan  :  
2021-12-06
Cara Mengutip  :  
randi eka putra, refril dani. (2021). PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA MEMINDAI MELALUI PENDEKATAN COOPERATIVE LEARNING TIPE JIGSAW II DI KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI 08 PADANG BESI KOTA PADANG. Jurnal Tunas Pendidikan, 4(1), 84–97. https://doi.org/10.52060/pgsd.v4i1.631
Terbitan  :