PENGEMBANGAN APLIKASI SMARTPHONE UNTUK MOBILE LEARNING MATAKULIAH SISTEM OPERASI di STKIP MUHAMMADIYAH MUARA BUNGO

Radinal Fadli ( STKIP Muhammadiyah Muara Bungo )
Muhammad Hakiki ( STKIP Muhammadiyah Muara Bungo  --  https://orcid.org/0000-0001-7459-7952 )

Abstract

Disterupsi yang terjadi pada dunia Pendidikan pada saat ini, dipicu oleh perkembangan teknologi pada era transformasi digital atau biasa dikenal dengan era revolusi industri 4.0. dimana dibutuhkan suatu konsep dan mekanisme proses pembelajaran yang menintegrasikan teknologi dengan pendidikan. Pemanfaatan teknologi baik hardware dan software mulai marak diaplikasikan dalam bidang pendidikan salah satunya sebagai media pembelajaran. Penelitian yang dilakukan adalah penelitian Research and Development (R and D) dengan prosedur pengembangan 4D (Define, Design, Develop, Desseminate). Pengembangan yang dilakukan bertujuan untuk mengambangkan media pembelajaran berupa aplikasi smartphone untuk pembelajaran mobile learning matakuliah Sistem Operasi di STKIP Muhammadiyah Muara Bungo. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif untuk mendeskripsikan validitas, praktikalitas, dan efetivitas media pembelajaran yang dikembangkan. Hasil yang diperoleh dari penelitian pengembangan ini: (1) validitas aplikasi smartphone untuk mobile learning dinyatakan valid pada aspek media dan aspek materi, (2) praktikalitas aplikasi smartphone untuk mobile learning berdasarkan pengamatan langsung, respon dosen, dan mahasiswa dinyatakan sangat praktis, (3) efektivitas aplikasi smartphone untuk mobile learning dinyatakan efektif dalam meningkatkan hasil belajar. Berdasarkan temuan penelitian ini disimpulkan bahwa aplikasi smartphone untuk mobile learning dinyatakan valid, praktis, dan efektif untuk dimanfaatkan sebagai Media Pembelaran pada mata kuliah Sistem Opearsi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Cicilya Selly Maivi. 2017. Pengembangan E-Modul berbasis Android Pada Mata Pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar di SMKN 2 Pekanbaru. Tesis. Padang: Universitas Negeri Padang.

Daryanto. 2013. Pengembangan Perangkat Pembelajaran (Silabus, RPP, PHB, Bahan Ajar). Yogyakarta : Gava Media.

Doni kurniawan. 2015. Pengembangan Multimedia Interkatif pada Mata Pelajaran Mendiagnosis Permasalahan dan Pengoperasian Komputer di Kelas X SMK Negeri 1 Hiliran Gumanti. Tesis. Padang: Universistas Negeri Padang.

Depdikbud. PP Nomor 32 Tahun 2013 Tentang Standar Nasional Pendidikan. Jakrta: Depdiknas. 2013.

Nana S & Rifai, A. 2013. Media Pengajaran. Bandung: Sinar Baru Algesindo

Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif dan R&D. Bandung : Alfabeta

Thiagarajan, at al. 2013. Instructional Development for Training Teachers of Exceptional Children. Bloomington: Indiana University.

Yanto, TP. 2016. Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif pada Mata Pelajaran Rangkaian Listrik di SMK Negeri 5 Padang. Tesis. Padang: Universitas Negeri Padang

Smaldino. at al. 2014. Intructional technologiy and media of learning. New Jersey: Meril Prentice Hall


Keywords  :  
Keywords: Android, Mobile Learning, Smartphone, Media Pembelajaran Android, Mobile Learning, Smartphone, Media Pembelajaran
Galleys  :  
Published  :  
2021-12-01
How to Cite  :  
Fadli, R., & Hakiki, M. (2021). PENGEMBANGAN APLIKASI SMARTPHONE UNTUK MOBILE LEARNING MATAKULIAH SISTEM OPERASI di STKIP MUHAMMADIYAH MUARA BUNGO. Jurnal Muara Pendidikan, 6(2), 197–202. https://doi.org/10.52060/mp.v6i2.572
Issue  :