Pembuatan Video Animasi Toontastic Untuk Kelas IV MIS Darul Hikmah, Berfokus Pada Tema 8 Subtema 2
Abstract
untuk mengevaluasi keefektifan media pembelajaran video animasi Toontastic berbasis Kooperatif-STAD pada topik keberagaman karakteristik individu dalam kehidupan sehari-hari untuk siswa kelas IV MIS Darul Hikmah. Model penelitian menggunakan pendekatan 4D (Four D Models) yang mencakup pendefinisian, perancangan, pengembangan, dan penyebaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran ini sangat layak, dinilai oleh ahli materi dan ahli media pembelajaran. Uji coba pada guru wali dan siswa kelas IV juga menunjukkan tingkat kelayakan yang tinggi. Dengan demikian, media pembelajaran video animasi Toontastic ini layak digunakan dalam proses pembelajaran.Siswa yang menjadi subjek penelitian ini adalah 14 siswa dari kelas IV MIS Darul Hikmah, terdiri dari 8 siswa perempuan dan 7 siswa laki-laki. Penelitian ini berfokus pada pengembangan media pembelajaran yang menggunakan video animasi berbasis Toontastic untuk tema 8 subtema 2 pembelajaran 4 di kelas IV SD. Maka hasil uji coba produk media pembelajaran yang dikembangkan dengan persentaseskor yang didapat adalah 85,71%termasuk kategori “sangat layak” karena termasuk kedalam kelas81%-100%. Hasil penelitian tentang pengembangan media pembelajaran menggunakan video animasi Toontastic pada materi keberagaman karakteristik individu dalam kehidupan sehari-hari kelas IV Mis Darul Hikmah menyimpulkan bahwa peneliti berhasil menciptakan produk berupa video animasi Toontastic sebagai media pembelajaran yang mengikuti Model 4D (Four D Model) yang dianjurkan oleh Thiagarajan, yaitu pendefinisian (Define), perancangan (Design), pengembangan (Development), dan penyebaran (Disseminate).
References
Arikunto,Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta. Bahri, Z (2016). Strategi belajar mengajar . Jakarta : Rineka cipta
Arsyad, Ashar. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Daryanto. 2010. Media Pembelajaran. Yogyakarta: Gava Media. Depdiknas. 1995. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
Ilmah Saroh. 2016. Pengembangan Media Flash Card Fun Thinkers Tematik Sebagai Pendukung Pembelajaran Saintifik Pada Siswa Kelas Ii Sd N Karangtempel. Skripsi: Universitas PGRI Semarang.
Kemendikbud. 2013. Lampiran Permendikbud Nomor 81 A 2013 tentang Implementasi Kurikulum Pedoman Umum Pembelajaran. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI.
Kemendikbud. 2014. Konsep dan Implementasi Kurikulum 2013. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
Nureva, Wulandari Siska. 2019. Pengaruh Model pembelajaran Course Review Horay (CRH ) Terhadap hasil belajar siswa. Jurnal Vol 4 No.1 Edisi Juni. 2019: STKIP Al Islam Tunas Bangsa. Indonesia.
Rindiana Putri Riani, Choirul Huda, Khusnul Fajriyah. 2019. Pengembangan Media Pembelajaran Tematik “Fun Thinkers Book” Tema Berbagai Pekerjaan. Jurnal Sinektik Vol.2 No.2. 2019: Universitas PGRI, Semarang.
Rohayu Dkk, 2021. Analisis Penggunaan Media Pembelajaran dalam meningkatkan kemampuan berfikir kreatif siswa. Jurnal Vol V No.1 Edisi. 2021: Universitas Muhammdiyah. Surabaya.
Sugiono. 2017. Metode Penelitian Pendidikan. Pendekatan Kuantitatif kualitatif dan R&D.Bandung: Alfabeta
Keywords | : |
Keywords:
media , video , animasi, toontastic
|
Galleys | : | |
Published | : |
2024-07-29
|
How to Cite | : |
Maisyaroh. (2024). Pembuatan Video Animasi Toontastic Untuk Kelas IV MIS Darul Hikmah, Berfokus Pada Tema 8 Subtema 2. PROSIDING SEMINAR NASIONAL KEGURUAN DAN PENDIDIKAN (SNKP), 2(1), 112–114. Retrieved from https://ejournal.ummuba.ac.id/index.php/SNKP/article/view/2148
|
Issue | : |
Section
Articles
|